Sekarang target saya untuk meningkatkan visitor blog pemula ini sedikit demi sedikit mulai mengalami kenaikan. Kini, pengunjung blog pemula telah tembus 250 pageview per hari. Hah? Cuma 250 pageview per hari? Sedikit banget? Ya memang trafik blog dengan angka segitu masih sangat sedikit dibandingkan blog lainnya. Apalagi dengan blog master, mungkin trafik segitu cuma seperkecilnya doank, huhuhu... jadi malu. Namun bagi saya, traffik segitu aja saya udah bersyukur banget. Mudah-mudahan terus bertambah, amin...
Sekarang, Insya Allah saya akan kembali beraktifitas ngeblog seperti posting artikel ngeblog, blogwalking, tukar link, dan aktifikas blogging lainnya. Kali ini, saya ingin mengumumkan dulu kepada sobat semua bahwa Ini Adalah Posting Ke-100 Blog Pemula. Horeee... Prok... Prok... Prok... Dan sesuai janji saya sebelumnya, saya ingin mengadakan program pasang iklan gratis di blog pemula ini. Saya mohon partisipasi dari sobat blogger semua untuk ikut pasang iklan gratis di blog saya ini.
Yah,,, blog trafik cuma 250 visitor per hari, pasang iklan buat apaan? Ya walaupun trafik blog cuma segitu, tapi gak ada salahnya kan kalau sobat ikut berpartisipasi. Mungkin memang tidak banyak berpengaruh, tapi yang terpenting bukanlah pasang iklan gratisnya, promosinya, visitornya, ataupun hal lainnya. Namun yang terpenting adalah rasa persahabatan, kebersamaan, kekeluargaan, antara sesama Blogger Indonesia. Coba kita lupakan dulu mengenai promosi, traffik., visitor, pengunjung, dan hal-hal mengiurkan lainnya mengenai blog. Yang terpenting adalah rasa persatuan, saling pengertian sesama Blogger, Blogger Indonesia tanah air kita tercinta. Jadi, betapa pentingnya rasa persatuan itu dalam dunia Blogger, Blogger Indonesia.
Untuk program pasang iklan gratis di blog pemula ini, tersedia banyak jenis spot iklan yang disediakan. Diantaranya ada spot iklan banner 125x125 di sidebar, spot iklan teks link, spot iklan link dofollow, dan spot iklan post review singkat. Semua jenis spot iklan gratis dipasang di halaman depan blog pemula ini, kecuali iklan post review karena memang adanya di halaman posting.
Lalu bagaimana dengan peraturan, syarat dan ketentuan, dan cara pasang iklan gratis di blog pemula? Untuk syarat, tidak terlalu berat sekali. Sobat cukup pasang link ke blog ini baik ke halaman depan blog pemula (http://ajay-tipsgratis.blogspot.com), atau ke salah satu artikel blog ini, seperti pasang iklan gratis di 100 postingan blog pemula. Untuk peraturan dan cara pasang iklan gratis di blog pemula, serta keterangan lebih lanjut, silahkan lihat setelah artikel ini, beserta jenis spot iklan gratis yang tersedia.
Oh ya., sekalian promosi, saya ingin memperkenalkan blog baru saya yaitu Fitri On Cell. Blog ini memang saya buat untuk usaha kecil-kecilan saya jualan aplikasi. Fitri On Cell menjual cd aplikasi dan software untuk hp dan komputer. Banyak pilihan media selain cd, bisa dengan flashdisk, memory card, dan lainnya sesuai permintaan. Juga banyak bonus dan diskon yang disediakan. Bahkan potongan harga terbesar untuk paket lengkap hemat sampai Rp880.000. Gimana, tertarik? Kunjungi Fitri On Cell - www.fitrioncell.co.cc.
Update!!! Maaf, artikel ini sudah expired. Terimakasih telah mengunjungi ajay-tipsgratis.blogspot.com
Share
0 comments:
http://ajay-tipsgratis.blogspot.com/2010/12/pasang-iklan-gratis-di-100-postingan.html
Post a Comment
Silahkan beri komentar sobat. Pertanyaan, kritik dan saran, atau sekedar blogwalking. Jangan melakukan SPAM dan jangan meninggalkan komentar berbau SARA. Terimakasih sudah berkunjung!!!